HIROEN - Hadirkan Debut Track "Someday" sebagai Pelepas Keresahan Skena Alternatif-Emo Surabaya
ARTIST NEW RELEASE
Uco Marley
11/14/20241 min baca
HIROEN - Dari Obrolan Santai hingga Kolaborasi Bermakna di Tengah Kesibukan Perkantoran
HIROEN - Unit rock alternatif-emo Surabaya, HIROEN, yang terdiri dari Erien (Keep Me Awake), Tio (Matair), dan Satria (Moccatune), siap mengguncang skena musik lokal dengan debut track mereka, “Someday”. Terbentuk dari keinginan sederhana untuk tetap produktif di tengah rutinitas kerja, HIROEN hadir sebagai wadah ekspresi yang menyuarakan keresahan-keresahan emosional dan reflektif, khususnya tentang overthinking yang kerap menghantui generasi pekerja. Lagu “Someday” menjadi langkah awal mereka, menyajikan suara-suara melankolis yang dekat dengan banyak orang yang merasa terjebak dalam ketakutan akan kehilangan waktu, karier, hubungan, dan masa depan.
HIROEN - Meski terhalang kesibukan pekerjaan 9-to-5, ketiga personel HIROEN berhasil menyatukan komitmen untuk bertemu setiap minggu dan mengerjakan proyek mereka dengan sepenuh hati. Tanpa ekspektasi berlebihan, HIROEN ingin menghadirkan musik yang jujur dan menyentuh, sebagai teman bagi siapa pun yang tengah menghadapi kegalauan hidup.
Untuk detail selengkapnya: https://www.instagram.com/hiroenrocks/
Related Stories
Showcasing Dreams, Amplifying Visions, Because We Believe in Creative Journeys